16 December 2007
Harga Minyak Mau Naik
Kesenjangan sosial di Jakarta makin parah saja. Harga-harga sembako (sembilan bahan pokok) mulai naik karena harga minyak mau naik lagi. Sekarang diskusi tentang pencabutan subsidi pemerintah untuk minyak sedang memarak. Rakyat yang kurang mampu akan menjadi sulit untuk mencari nafkah kalau harga bensin dinaikan lagi. Selama ini rakyat Indonesia baik yang miskin maupun kaya asyik menikmati subsidi pemerintah. Namun setiap kali harga minyak mau dinaikkan rakyat yang miskin protes keras. Tangisan mereka yang selama ini kesusahan mencari nafkah menggerakkan hati. Hati saya juga tertuju kepada pemerintah, banyak yang mengolok-olok mereka tetapi tidaklah tepat untuk menganggap semua orang yang duduk di kursi pemerintahan tidak perduli atau tidak punya hati. Nyatanya memimpin segelintir orang untuk mengadakan perubahan itu tidaklah mudah. Mudah-mudahan pemerintah menemukan cara untuk menetapkan harga minyak yang pantas untuk dibayar oleh orang yang lebih mampu dan yang kurang mampu. Tentunya pemerintah harus mulai dengan memisahkan masyarakat sesuai dengan penghasilan mereka misalkan menggunakan kartu pas mengisi bahan bakar. Namun ini tentunya harus disertai dengan kerjasama dari masyarakat. Terkadang masyarakat enggan untuk mengijinkan bila penghasilannya diteliti.
No comments:
Post a Comment